Passing Grade Universitas Malikussaleh (UNIMAL) 2020/2021 – Di Indonesia, Aceh merupakan agama yang dikenal kental dengan agama Islam. Jika seorang wanita tinggal dan datang ke Aceh harus menggunakan hijab. Peraturan daerah yang ada di Provinsi ini pun kental dengan agama Islam. Perguruan tinggi negeri yang ada di Provinsi Aceh salah satunya yaitu Universitas Malikussaleh.
Dengan mengetahui nilai passing grade dapat digunakan untuk memperkirakan nilai yang harus didapatkan, termasuk untuk Universitas Malikussaleh. Passing grade yaitu berupa perkiraan nilai minimum.
Oleh karena itu, pada artikel Terraveu.com akan membahas mengenai passing grade Universitas Malikussaleh (UNIMAL) untuk tahun 2020/2021 berikut ini:
Universitas Malikussaleh merupakan akronim dari UNIMAL adalah sebuah perguruan tinggi negeri yang berada di pantai timur utara Aceh. Tepatnya lokasi UNIMAL sekarang berada di Reuleuet, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh, Indonesia. Universitas Malikussaleh memiliki beberapa kampus yaitu kampus utama Reuleuet, kampus Bukit Indah, Kampus Cunda, dan Kampus Lancang Garam. Lokasi kampus utama berada di Jalan Medan, Banda Aceh, Cot Tengku Nie, Reuleuet, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh, Indonesia.
Passing Grade Universitas Malikussaleh (UNIMAL) 2020/2021
Adapun berikut ini merupakan data dari passing grade untuk Universitas Malikussaleh (UNIMAL) tahun 2020/2021 antara lain yaitu:
Program Studi | Passing Grade |
---|---|
Akuntansi | 47,77% |
Ekonomi Islam | 37,38% |
Manajemen | 46,20% |
Ilmu Administrasi Negara | 46,10% |
Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan | 42,31% |
Ilmu Hukum | 36,85% |
Ilmu Komunikasi | 44,49% |
Ilmu Politik | 38,98% |
Antropologi | 35,99% |
Psikologi | 35,85% |
Sosiologi | 40,80% |
Sastra Indonesia | 29,29% |
Baca Juga: Passing Grade UNSAM (Universitas Samudra) 2020-2021
Sejarah Universitas Malikussaleh
Akademi Ilmu Agama (AIA) jurusan Syari’ah merupakan awal mula didirikan Universitas Malikussaleh. Akademi tersebut didirikan pada tanggal 12 Juni 1969 sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Bupati atau Kepala Daerah Tingkat II Aceh Utara No: 01/TH/1969.
Setelah didirikan jurusan Syari’ah, pada tanggal 15 September 1970 selanjutnya didirikan jurusan Ilmu Politik sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Bupati KDH Tingkat II Aceh Utara No : 01/TH/1970. Kemudian Yayasan Perguruan Tinggi Islam (YPTI) dibentuk untuk mengembangkan Akademi Ilmu Agama pada tanggal 17 Juli 1971. Hingga akhirnya Akademi Ilmu Agama berubah nama menjadi Perguruan Tinggi Islam yang terdiri dari empat jurusan, yaitu jurusan Akademi Ilmu Politik, jurusan Akademi Syari’ah, jurusan Akademi Tarbiyah, dan jurusan Dayah Tinggi atau Pesantren Luhur. Keputusan tersebut didasarkan pada Surat Keputusan (SK) Yayasan Perguruan Tinggi Islam Nomor: 001/YPTI/1971 pada tanggal 1 Agustus 1971.
Satu tahun setelahnya yaitu pada tanggal 24 Mei 1972 Perguruan Tinggi Islam ini berubah nama menjadi Perguruan Tinggi Islam Malikussaleh (PERTIM). Hal tersebut tidak bertahan lama karena pada tahun 1980 berubah nama lagi menjadi Universitas Malikussaleh (UNIMAL).
Proses yang panjang dan berliku membuahkan hasil yaitu pada tanggal 16 November 2000 dibentuk Tim Persiapan Perubahan Status Universitas Malikussaleh Lhokseumawe. Perubahan status dari perguruan tinggi swasta menjadi perguruan tinggi negeri ini berdasarkan dengan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) No: 216/P/2000. Tim Persiapan Perubahan Status Universitas Malikussaleh Lhokseumawe terus berusaha untuk memenuhi persyaratan dari pendirian universitas negeri.
Hasil tidak akan mengkhianati proses, maka pada tanggal 8 September 2001 Presiden Republik Indonesia, Megawati Soekarno Putri, meresmikan pendirian Universitas Malikussaleh sebagai Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia bagi Masyarakat Aceh. Peresmian tersebut dilakukan di Lhokseumawe. Hal ini berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) No.95 Tahun 2001 tanggal 1 Agustus 2001.
Asal Nama Universitas Malikussaleh
Raja dari Kerajaan Samudera Pasai pertama yaitu Sultan Malikussaleh. Nama Beliau digunakan sebagai nama perguruan tinggi yaitu Universitas Malikussaleh. Universitas tersebut merupakan hasil dari semangat masyarakat Aceh yang ingin adanya pendidikan yang lebih tinggi lagi. Dengan adanya Universitas Malikussaleh diharapkan dapat menghasilkan sumber daya manusia yang mumpuni khususnya untuk daerah Aceh Utara.
Fakultas Universitas Malikussaleh
Universitas Malikussaleh terdiri dari fakultas, antara lain yaitu:
- Faperta – Fakultas Pertanian
- FEB – Fakultas Ekonomi dan Bisnis
- FH – Fakultas Hukum
- FISIP – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
- FK – Fakultas Kedokteran
- FKIP – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
- FT – Fakultas Teknik
Baca Juga:
- Pengertian OSIS
- Aplikasi Penghasil Uang di Laptop
- Website Penghasil Uang
- Pengertian VOC
- Pengertian Satelit
Demikianlah penjelasan mengenai passing grade untuk Universitas Malikussaleh (UNIMAL) periode 2020/2021 yang telah dijelaskan secara lengkap meliputi sejarah berdirinya dan fakultas yang tersedia. Semoga artikel mengenai Universitas Malikussaleh ini bermanfaat untuk Anda sekalian. Terima kasih.