Saat anda berhenti atau resign dari pekerjaan, maka anda jangan lupa untuk mengajukan surat paklaring. Bagi anda yang belum mengetahui apa itu surat paklaring, maka berikut contoh surat paklaring, beserta syarat dan formatnya sebagai berikut.
Ketika anda memutuskan untuk berhenti dari sebuah perusahaan maka anda tidak serta merta tidak membutuhkan bantuan dari perusahaan tempat anda berhenti sebab anda bisa saja masih membutuhkan bantuan dari perusahaan lama anda dalam bentuk seperti surat rekomendasi dan juga surat paklaring. Maka dari itu pentingnya agar selalu menjaga hubungan baik dengan perusahaan anda walaupun anda sudah tidak bekerja disana lagi.
Apa itu surat paklaring? surat paklaring merupakan dokumen yang menjelaskan informasi terkait pengalaman dan posisi kerja seseorang di suatu perusahaan dimana pada surat ini akan memuat informasi mengenai posisi yang anda tempati sejak pertama bergabung hingga mengundurkan diri.
Adapun surat paklaring terbit dari perusahaan tempat anda bekerja, namun selain perusahaan, surat ini juga dibuat oleh lembaga kecil yang memiliki hak dan kewajiban.
Mengenai kegunaan surat paklaring ini bisa anda gunakan untuk banyak hal nantinya yang mana bisa anda simak sebagai berikut.
- Melamar Pekerjaan di Perusahaan Lain
- Mengurus Pencairan Dana BPJS Ketenagakerjaan
- Mengajukan Pinjaman
- Mengajukan Kartu Kredit
- Melamar Beasiswa Jalur Profersional Untuk Melanjutkan Pendidikan Formal
Syarat Membuat Paklaring

Walaupun anda bisa mengajukan surat paklaring ke perusahaan tempat anda bekerja sebelumnya, tetapi sebelum mengajukan, pastikan anda memenuhi syarat sebagai berikut.
Mengundurkan Diri Baik-baik
Untuk dapat mengajukan surat paklaring, maka seorang karyawan harus mengundurkan diri baik-baik untuk membuat surat paklaring dan meninggalkan nama baik serta tidak terlibat masalah apa pun di perusahaan lama.
Telah Bekerja Minimal 1 Tahun
Surat paklaring tidak bisa diajukan sewaktu-waktu sebab umumnya perusahaan memiliki peraturan bahwa paklaring hanya bisa diterbitkan untuk pekerja yang telah memenuhi kontrak selama satu tahun atau lebih. Sebab apabila seseorang resign sebelum satu tahun, justru perusahaan menilai bahwa anda adalah karyawan yang kurang profesional dan tidak matang dalam menyelesaikan pekerjaan.
Menyelesaikan Kewajiban Sebelum Mengundurkan Diri
Meskipun akan mundur dari perusahaan, bukan berarti karyawan bisa menurunkan etos kerja. sebelum mundur, dia harus bekerja sebagaimana job desk yang ada.
Sebelum meninggalkan kantor, pastikan untuk menyelesaikan tugas yang ada, menyerahkan berkas ke atasan, dan sebagainya. Sederhananya, selesaikan pekerjaan terakhirmu sebelum mengurus pengunduran diri.
Memiliki Hubungan Baik dengan Teman Kerja di Perusahaan Lama
Untuk meyakinkan perusahaan baru, seorang profesional yang memiliki paklaring akan membubuhkan nomor handphone teman kerja lama sebagai referensi.
Perusahaan bisa saja melakukan tanya jawab singkat mengenai dirimu untuk meyakinkan manajemen. Jika hubunganmu kurang baik dengan rekan kerja, mereka bisa urung menerimamu.
Contoh Surat Paklaring



Demikian informasi mengenai contoh surat paklaring, beserta syarat dan formatnya. Semoga berguna dan bermanfaat.