Anda ingin membeli rumah secara sistem KPR atau kredit kepemilikan rumah, maka anda harus mengetahui contoh surat keterangan kerja untuk KPR sebagai salah satu syarat wajib pengajuan KPR. Begini contoh struktur dan cara membuatnya.
Seperti yang kita ketahui bersama, KPR atau singkatan dari kredit kepemilikan rumah merupakan salah satu alternatif pembelian rumah yang banyak menjadi favorit masyarakat dalam membeli rumah secara cicilan. Dengan KPR, masyarakat tidak perlu tidak perlu mengumpulkan uang yang banyak untuk membeli rumah idaman dimana seperti yang kita ketahui bersama harga rumah saat ini yang terus melambung tinggi.
KPR sendiri merupakan sistem pembayaran dengan kredit bagi nasabah untuk membeli rumah impian, dimana nasabah cukup membayar uang muka atau DP, dan memilih tenor cicilan yang sesuai dengan kemampuan. Dan apabila KPR disetujui, nasabah KPR diwajibkan membayar cicilan KPR secara rutin perbulan sesuai dengan kontrak yang telah disepakati saat mengajukan KPR.
Untuk mengajukan KPR, terdapat sejumlah syarat yang harus dipenuhi para nasabah dan salah satunya adalah surat keterangan kerja yang menjadi bukti dan pegangan bank penyedia KPR bahwa nasabah memiliki kerja dan penghasilan untuk membayar kewajibannya apabila KPR disetujui.
Cara Membuat Surat Keterangan Kerja untuk KPR
Sebagai surat resmi, maka surat keterangan tidak bisa sembarangan dibuat dan harus dibuat oleh pihak yang berwenang mengeluarkan surat keterangan kerja. Contohnya apabila anda bekerja di perusahaan, maka biasanya surat keterangan kerja diperoleh dari pihak HRD sebagai bagian perusahaan yang mengurusi kepentingan karyawan.
Selain itu, dalam membuat surat ini juga perlu memahami bagaimana struktur penyusunan informasi-informasi tersebut, mulai dari awal hingga akhir. Sebab, surat ini termasuk dokumen resmi sehingga anda perlu memperhatikan struktur penyusunan yang benar.
Untuk lebih jelasnya, berikut struktur penyusunan dan isi informasi yang harus ada dalam surat keterangan kerja yang bisa anda simak sebagai berikut.
- Kop surat, berisi nama dan alamat perusahaan dengan lengkap, termasuk nomor telepon dan kontak lain yang bisa dihubungi.
- Nama lengkap karyawan yang memohon surat keterangan kerja.
- Jabatan karyawan dalam perusahaan dan deskripsi tugas atau tanggung jawab pekerjaan di perusahaan tersebut.
- Keterangan tanggal saat karyawan mulai bekerja secara resmi di perusahaan.
- Data pribadi karyawan lainnya, seperti tempat tanggal lahir, nomor karyawan, serta nomor KTP untuk identifikasi.
Contoh Surat Keterangan Kerja untuk KPR
Bagi anda yang masih bingung bagaimana bentuk dan cara membuat surat ini, berikut beberapa contoh surat keterangan kerja yang bisa anda simak dibawah ini.
Contoh Surat Keterangan Kerja untuk KPR I
PT BERKAH JAYA
Jalan Raya Kembangan Kav. B32, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
Telp. 021 555 31 22
SURAT KETERANGAN KERJA
No. 101/SPK-RM/IX/2023
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Lilith Safira
Jabatan : HRD Manager PT Berkah Jaya
Alamat : Menara Hijau, Jalan Kembang 3 No. 79, Matraman, Jakarta Timur
Dengan ini menerangkan bahwa yang bersangkutan di bawah ini:
Nama : Steve McQueen
Jabatan : Manajer Produksi
Alamat : Jalan Mangga No. 66, Bintaro, Tangerang Selatan
Dengan ini menyatakan bahwa saudara Steve McQueen merupakan karyawan tetap di PT Berkah Jaya dan telah bekerja sejak 1 Januari 2020 hingga saat ini sebagai seorang Manajer Produksi.
Surat keterangan kerja ini digunakan sebagai salah syarat administrasi pengajuan KPR oleh saudara Steve McQueen.
Demikian surat keterangan kerja ini dibuat, semoga dapat digunakan sebagaimana mestinya.
Jakarta, 16 Mei 2023
HRD Manager PT Berkah Jaya
Lilith Safira
Contoh Surat Keterangan Kerja untuk KPR II
PT ABC
Jl. Gajah No. 17, Jakarta Pusat
Nomor Telepon: 021-3170826
E-mail: abc@def.com
SURAT KETERANGAN KERJA
No. 145/SKK/04/2022
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama: Alyssa Soebandono
Jabatan: Manajer Personalia
Alamat: Jl. Pisang No. 7, Jakarta Selatan
Dengan ini menyatakan bahwa pihak berikut:
Nama: Hasan Syafrudin
Jabatan: Manajer Keuangan
Alamat: Jl. Jambu No. 17, Jakarta Timur
Benar merupakan karyawan tetap di PT ABC DEF sejak 18 Oktober 2019 dan kini menjabat sebagai manajer keuangan.
Surat keterangan kerja ini digunakan sebagai syarat administrasi pengajuan KPR oleh Bapak Hasan Syafrudin.
Demikian surat keterangan kerja ini dibuat, agar dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Jakarta, 16 Mei 2023
(tanda tangan dan stempel perusahaan)
Alyssa Soebandono
Manajer Personalia
PT ABC
Contoh Surat Keterangan Kerja untuk KPR III
PT Makmur Abadi Sejahtera
Jalan Rotan No. 1234 Jakarta
Telp. 021 7778887
SURAT KETERANGAN KERJA
No. 078/SPK-RM/IX/2023
Yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Antoni Susilo Kobe
Tempat & Tanggal Lahir : Jakarta, 19 April 1985
Jabatan : HR Manager PT Makmur Abadi Sejahtera
Alamat : Jalan Melati No.22 Jakarta Timur
Menerangkan bahwa
Nama : Rizal Rahmat
Tempat & Tanggal Lahir : Madiun, 2 November 1990
Jabatan : Supervisor
Alamat : Jalan Basuki Rahmat No.30 Jakarta Timur
Merupakan karyawan dengan posisi Supervisor dan telah bekerja sejak 6 Januari 2019 hingga saat ini. Saudara Rizal Rahmat telah menunjukkan hasil kerja yang baik. Surat ini dikeluarkan sebagai salah satu syarat saudara Rizal Rahmat untuk permohonan pengajuan kredit di bank.
Demikian surat keterangan kerja ini dibuat agar dapat digunakan dengan baik.
Jakarta, 16 Mei 2023
Antoni Susilo Kobe
HRD Manager PT Makmur Abadi Sejahtera
Demikian informasi mengenai contoh surat keterangan kerja untuk KPR. Semoga berguna dan bermanfaat.