Sesuai informasi yang didapatkan dari situs resmi Kota Madiun yakni madiunkota.go.id, diketahui bahwa gaji UMK Kota Madiun 2023 mengalami peningkatan yang cukup signifikan yakni sebesar 10%. Dibandingkan tahun sebelumnya, kenaikan ini jauh lebih mengingat kondisi ekonomi kota ini telah pulih dari pandemi covid-19.
Maidi, selaku Wali Kota Madiun juga telah menggelar sosialisasi kepada pihak pengusaha yang ada di kota tersebut. Ia mengungkapkan bahwa nilai UMK tersebut sudah disahkan secara resmi oleh Pemprov sehingga diharapkan dapat dipatuhi oleh semua perusahaan.
Sekilas Tentang Kota Madiun
Madiun adalah sebuah kota yang terletak di Provinsi Jawa Timur. Dengan memiliki wilayah seluas 33,23 km2, kota ini menjadi yang terbesar keempat di Jatim. Lokasinya sendiri berbatasan dengan Kabupaten Madiun dan Kabupaten Magetan.
Kota ini punya banyak gelar atau julukan, diantaranya adalah Kota Gadis, Kota Brem, Kota Pelajar, Kota Sastra, Kota Kereta, Kota Budaya, Kota Pecel, Kota Karismatik, Kota Industri, hingga Kota Pendekar.
Secara administratif, kota ini terdiri atas 3 kecamatan dan 27 kelurahan. Berdasarkan data BPS tahun 2022, diketahui bahwa jumlah populasi Kota Madiun berada di angka 199.192 jiwa dengan kepadatan populasinya yang mencapai 5,994 jiwa/km2. Dengan kepadatan tersebut, maka ia mendapatkan peringkat ke-26 dari seluruh kota yang ada di Indonesia.
Sebagian besar penduduknya merupakan suku asli Jawa. Walau lokasinya di Jawa Timur, namun budaya Jawa-nya lebih mengarah ke Jawa Mataraman. Hal ini karena dulunya merupakan daerah Kesultanan Mataram.
Walau memiliki wilayah yang terbatas, namun Kota Madiun memiliki beragam potensi tempat wisata yang begitu bervariasi. Diantaranya meliputi belasan pusat perbelanjaan, belasan pasar tradisional, wisata alam, wisata religi, wisata keluarga dan rekreasi, wisata sejarah, dan aneka wisata kuliner.
Julukan “Kota Industri” yang melekat pada Kota Madiun didasarkan pada beberapa industri besar yang berdiri di dalamnya. Misalnya Industri Kereta Api (INKA), sebuah pabrik kereta api terbesar di Asia Tenggara.
Beberapa industri besar lain yang ada di dalamnya meliputi Industri Baja PT Hari Jaya Utama, Industri Mebel Jepara, Industri Rokok, Industri Pabrik Pembuatan Gula PT PG Rajawali I, Industri Makanan Ringan, hingga Industri Sepatu Alvero.
Perekonomian kota ini juga didukung dari UMKM yang berkembang pesat di kota ini. Terlebih, wilayahnya sangat strategis karena berada di areal yang dilintasi Jalan Raya Ngawi Madiun atau biasa disebut sebagai Jalan Nasional Rute 30.
Jenis | Keterangan |
Nama Kota | Kota Madiun |
Provinsi | Jawa Timur |
Luas Wilayah | 33,23 km2 |
Jumlah Penduduk | 199.192 jiwa |
Sebaran Penduduk | 5,994 jiwa/km2 |
Kecamatan | 3 kecamatan |
Berapa Gaji UMK Kota Madiun 2023 Terbaru?
Di tahun 2023 ini, kenaikan gaji UMK Kota Madiun telah ditetapkan sebesar 10%. Dengan begitu, dari yang awalnya berada di angka Rp 1.991.105 naik menjadi Rp 2.190.216. Tentunya, kenaikan tahun 2023 ini menjadi kenaikan pertama bagi kota ini yang mencapai angka di atas Rp 2 juta.
Kenaikan dengan nominal persentase sebesar 10% tentunya sangat impresif. Seperti yang diungkapkan oleh Maidi selaku walikota Madiun pada saat sosialisasi UMK di Balai Kota Madiun, yang menyatakan bahwa dua tahun sebelumnya kota ini tidak mengalami kenaikan yang berarti akibat covid-19.
Ia juga mengungkapkan, bahwa dengan kenaikan ini diharapkan para buruh dapat bekerja lebih baik. Demikian pula bagi para pengusaha agar mereka tetap mematuhi ketentuan kenaikan UMK seperti yang telah ditetapkan oleh Pemprov Jatim tersebut. Dengan begitu, hak dan kewajiban masing-masing dapat berjalan secara seimbang.
Salah satu acuan yang digunakan untuk menentukan kenaikan UMK adalah Permenaker No 18 tahun 2022 tentang upah minimum. Aturan ini menyatakan bahwa kenaikan upah minimum tidak boleh melebihi 10%.
Oleh karena itiu, kenaikan hanya berada di angka 10% sehingga tidak berhasil mencapai angka Rp 200.000 seperti halnya kabupaten/kota lain di Jawa Timur yang berada di peringkat atasnya. Walau begitu, kenaikan yang signifikan ini menjadi kabar gembira tersendiri bagi para kalangan buruh/pekerja.
Kota | UMK 2022 | UMK 2023 |
Kota Madiun | Rp 1.991.105 | Rp 2.190.216 |
Persentase Kenaikan | 10% | |
Jumlah Kenaikan | Rp 198.110 |
Nah, itu dia informasi singkat tentang gaji UMK Kota Madiun terbaru yang perlu kalian ketahui rinciannya, semoga bermanfaat!