Pernah mendengar istilah pendapatan per kapita tetapi masih asing dengan maksud dan tujuannya. Secara sederhana, pendapatan ini berasal dari pendapatan nasional yang nantinya akan dibagi dengan jumlah penduduk.
Keberadaannya ternyata juga sangat penting karena akan berkaitan dengan kondisi ekonomi dari suatu negara. Bahkan juga bisa mengetahui bagaimana suatu perkembangan dari negara dari waktu ke waktu seperti di Indonesia.
Oleh sebab itulah sebagai warga negara Indonesia, maka penting untuk mengetahui istilah tersebut lebih jauh. Berikut ini adalah penjelasan mengenai apa itu pendapatan per kapita berserta dengan fungsi, rumus dan manfaatnya.
Pengertian Pendapatan Per kapita
Adapun pengertian dari pendapatan per kapita merupakan perhitungan pendapatan jumlah penduduk yang terdapat di sebuah negara. Sedangkan pendapatan tersebut berasal dari pendapatan nasional negara seperti yang sudah disinggung sebelumnya.
Jumlah pendapatan ini biasanya akan meningkat jika penghasilan rata-rata penduduk juga mengalami kenaikan atau tinggi. Tidak heran kalau keberadaannya juga menjadi elemen cukup penting juga membangun perekonomian dari sebuah negara.
Di samping itu, pendapatan perkapita adalah untuk membantu mengetahui kondisi kesejahteraan masyarakat di suatu negara. Bahkan juga melalui data pendapatan per kapita ini dapat digunakan untuk melakukan analisis pembangunan.
Semakin tinggi jumlah pendapatan per kapita dari suatu negara, maka bisa mengidentifikasikan bahwa rakyat atau masyarakatnya sudah makmur. Sebagai contohnya per kapita dari negara Singapura dan Malaysia jauh lebih tinggi dibandingkan dengan Indonesia.
Komponen Penting
Di dalam perhitungan pendapatan perkapita ternyata juga terdapat sejumlah komponen yang perlu diketahui. Untuk lebih jelasnya, di bawah ini dua komponen penting di dalam perhitungan penghasilan per kapitanya.
Pendapatan Nasional
Komponen yang pertama di dalam perhitungan ini adalah pendapatan nasional. Fungsi pendapatan nasional adalah untuk mengetahui jumlah penghasilan suatu negara di dalam periode satu tahun.
Di samping itu, komponen inipun juga mempunyai peran cukup penting di dalam penghasilan perkapita. Besarnya nilai pendapatan per kapita dan pendapatan nasional akan sebanding sehingga semakin besar pendapatan nasional, maka pendapatan perkapita juga tinggi.
Jumlah Penduduk
Setelah pendapatan nasional, terdapat komponen lainnya yang tidak kalah penting yakni keberadaan dari jumlah penduduk total di dalam negara. Adapun tingkat perbandingan pendapatan perkapita dan jumlah penduduk akan berbanding terbalik.
Sebab jika jumlah penduduk dari suatu negara tinggi, maka besarnya pendapatan perkapita juga akan semakin rendah. Sebaliknya jika jumlah penduduk sedikit, maka akan membuat jumlah pendapatan tinggi.
Fungsi Pendapatan per Kapita
Setelah memahami pengertian pendapatan perkapita dan komponen di dalamnya maka langkah selanjutnya adalah memahami fungsi dan tujuanya. Perlu diketahui bahwa kehadiran dari pendapatan ini mempunyai sejumlah peran penting diantaranya adalah sebagai berikut.
Mengetahui Bagaimana Tingkat Kemakmuran Penduduk
Fungsi pendapatan perkapita yang pertama adalah membantu mengetahui bagaimana tingkat kemakmuran penduduk di suatu negara. Sebab nantinya perhitungannya bisa mengetahui pendapatan rata-rata dari suatu negara.
Mengetahui Hasil Kegiatan Ekonomi
Fungsi lainnya adalah membantu mengetahui bagaimana kelancaran hasil kegiatan ekonomi. Terlebih lagi pendapatan perkapita ini dari suatu negara dapat diketahui melalui kegiatan ekonomi yang dilakukan.
Untuk Memperlihatkan Keadaan Ekonomi
Tujuan pendapatan perkapita lainnya adalah membantu untuk mengetahui bagaimana kondisi ekonomi dari suatu negara. Fungsi inilah nantinya akan berpengaruh besar terhadap kebijakan yang akan diambil oleh pihak pemerintah.
Untuk Membantu Proses Pembuatan Kebijakan Tahun Berikutnya
Fungsi terakhir dari pendapatan ini adalah untuk membantu proses pembuatan kebijakan tahun berikutnya. Keputusan atau kebijakan yang akan diambil harus dilakukan dengan hati-hati karena akan berpengaruh terhadap kondisi ekonomi suatu negara.
Rumus Untuk Perhitungan
Untuk mengetahui pendapatan per kapita dari suatu negara maka Anda bisa menggunaka rumus pendapatan per kapita. Dibawah ini rumus untuk melakukan perhitungan tersebut.
Pendapatan Per Kapita = Total Pendapatan Nasional : Jumlah Penduduk
Adapun total pendapatan nasional dari sebuah negara dapat mencakup penghasilan dari beberapa sektor ekonomi misalnya industri, pertanian hingga jasa.
Faktor Pertumbuhan Ekonomi
Pertumbuhan ekonomi ternyata juga akan berpengaruh terhadap kenaikan dari pendapatan per kapita dari suatu negara. Sesudah memahami bagaimana perhitungan rumus pendapatan perkapita di atas, Anda juga harus mengetahui apa sajakah faktor penting pertumbuhan ekonomi di suatu negara.
Sumber Daya Alam
Faktor yang mempengaruhi pertumbuhan ekonomi suatu negara pertama adalah Sumber Daya Alam ini baik hayati dan non hayati. Sumber daya alam tersebut mempunyai fungsi penting sebagai bahan untuk proses produksi dan jika jumlahnya besar, maka negara dapat menekan jumlah pengeluaran.
Sumber Daya Manusia
Selain sumber daya alam, sumber daya manusia atau pertumbuhan ekonomi juga mempunyai peran penting di dalam pertumbuhan ekonomi yang akan mempengaruhi pendapatan. Nantinya SDM akan berperan sebagai pengelola sumber daya alam sesuai dengan kredibilitas serta kompetensi yang dimiliki.
Sosial Budaya
Kondisi sosial budaya juga akan memberikan pengaruh terhadap perkembangan perekonomian dari suatu negara. Jika budaya yang ditekankan di dalam sebuah negara berupa kedisiplinan, rajin serta cekatan, maka bisa membantu proses pembangunan negara.
Kondisi Politik
Faktor lainnya yang akan berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi adalah kondisi politik suatu negara. Jika kondisi politik stabil dan harmonis ternyata bisa membantu mendorong laju pertumbuhan ekonomi dengan baik.
Sistem Pemerintahan dan Sarana Prasarana Negara
Sistem pemerintahan yang berlaku di suatu negara juga akan memberikan dampak terhadap perkembangan ekonomi. Misalnya saja, jika sistem negara menerapkan konsep liberal maka perekonomiannya juga akan liberal.
Selain itu, kelengkapan sarana prasarana dari negara juga ikut serta memberikan pengaruh. Jika jumlah sarana prasarana terbatas, jelas akan mengakibatkan proses pembangunan dari suatu negara menjadi terhambat.
Manfaat
Tidak bisa dipungkiri bahwa konsep pendapatan per kapita ini mempunyai peran yang cukup penting bagi suatu negara. Dibawah ini, sejumlah manfaat yang bisa diperoleh dari pendapatan per kapita sebuah negara.
Sebagai Alat Untuk Pembanding
Manfaat yang pertama perhitungan tersebut dapat berguna sebagai alat pembanding antar negara. Ini akan membantu Anda mengetahui bagaimana tingkat kesejahteraan negara sekaligus kemakmuran penduduknya.
Membantu Mengetahui Kemajuan Pembangunan
Manfaat pendapatan perkapita selanjutnya adalah mampu membantu mengetahui kemajuan pembangunan dari suatu negara. Pembangunan ini juga dapat digunakan sebagai patokan, apakah sebuah negara masuk ke dalam negara maju, berkembang atau alami kemunduran.
Membantu Mengetahui Data Kependudukan
Dengan adanya perhitungan ini juga akan bermanfaat buat mengetahui data kependudukan dari sebuah negara. Sebab sebelum melakukan perhitungan, maka data yang berasal dari masyarakat atau penduduk harus dikumpulkan dahulu.
Keberadaan dari pendapatan perkapita ternyata mempunyai peran yang sangat penting. Pendapatan tersebut berasal dari jumlah penghasilan nasional dibagi dengan total penduduk dari sebuah negara.
Fungsi dari perhitungan tersebut juga sangat luas mulai dari mengetahui tingkat kesejahteraan negara hingga membantu pemerintah dalam proses pembuatan kebijakan baru. Dengan pendapatan per kapita juga akan memberikan sejumlah manfaat bagi sebuah negara.