Berhati-hatilah dengan keberadaan investasi bodong skema ponzi karena bisa mengakibatkan kerugian yang tidak sedikit. Bahkan jika sudah terjerat ke dalamnya, Anda mungkin akan susah untuk keluar karena adanya semacam jebakan didalamnya.
Seperti sudah kita ketahui bahwa kegiatan investasi menjadi salah satu kegiatan yang semakin banyak diminati oleh masyarakat termasuk generasi milenial sekarang. Sebab dengan berinvestasi maka akan mendapatkan dana cadangan di masa depan.
Meskipun begitu Anda tidak boleh langsung tergiur dengan investasi yang menawarkan imbal hasil dengan jumlah besar dalam waktu singkat karena bisa jadi adalah skema ponzi. Apa itu Skema Ponzi? Di bawah ini sudah kami siapkan informasi lengkapnya.
Apa Itu Investasi Bodong Skema Ponzi
Sebelum mengetahui penjelasan lebih detail, investasi bodong skema ponzi adalah sebuah bentuk penipuan di dalam dunia investasi. Nantinya seorang klien akan dijanjikan keuntungan besar tanpa adanya risiko hanya dalam waktu singkat.
Adapun perusahaan yang masuk ke dalam skema tersebut nantinya juga akan memusatkan semua energi dan fokusnya guna menarik klien baru. Klien baru itulah akan dituntut agar menggelontorkan sejumlah dana yang akan diinvestasikan.
Di dalam dunia investasi, keberadaan dari skema tersebut dianggap sangat ilegal serta termasuk ke dalam penipuan berkedok investasi. Sebab tidak adanya basis bisnis yang jelas serta hanya akan mengandalkan perekrutan anggota baru yang selalu berjalan.
Banyak orang akhirnya mengalami kerugian setelah terlibat di dalam skema ponzi dan bahkan kerugian bisa mencapai ratusan juta rupiah. Meskipun begitu, masih banyak pihak yang tetap menjalankan skema tersebut untuk memperoleh keuntungan pribadi.
Cara Kerja dari Skema Ponzi
Di dalam sistem ponzi, Anda akan berpikir bahwa mereka menawarkan investasi yang menguntungkan. Bagaimana tidak? Mereka akan menjanjikan adanya keuntungan besar dalam waktu singkat kepada semua anggotanya.
Meskipun begitu, skema tersebut tidak mempunyai basis bisnis jelas sekaligus tidak mempunyai produk pasti yang dijual. Sebab keuntungan yang mereka buat biasanya akan berasal dari pembayaran dari setiap anggota baru bergabung.
Secara tidak langsung jika tidak terdapat perekrutan karyawan atau anggota baru, maka skema akan gagal dilakukan. Bukan hanya bertugas merekrut orang baru saja, tetap semua anggota dharuskan buat membayar sejumlah uang kepada mereka.
Pada akhirnya di dalam skema tersebut dapat membentuk sebuah struktur layaknya piramida dengan satu orang berada di puncak. Adapun pihak yang berada di Puncak adalah pengelola dan pemilik dengan tugas utamanya.
Seseorang yang telah bergabung di dalam sistem tersebut biasanya tidak akan sadar bahwa sekama tersebut akan memberikan kerugian cukup besar. Jika tidak ada orang yang berhasil direkrut, jelas pihak perusahaan akan kesulitan di dalam memenuhi janjinya kepada pihak klien atau investor.
Adapun sistem ponzi sekarang sudah hadir dalam berbagai bentuk termasuk juga aplikasi saham bodong. Itulah sebabnya, sebagai seorang investor sebaiknya harus selektif di dalam memilih tempat untuk berinvestasi agar tidak sampai terjerat oleh mereka.
Ciri dari Skema Ponzie
Sebenarnya skema ponzi di Indonesia sudah ada banyak dan telah menelan korban yang tidak sedikit. Itulah pentingnya bagi Anda agar mengetahui bagaimana ciri dari skema tersebut dengan baik sehingga bisa terhindar dari kerugian.
Perlu diketahui juga bahwa skema ponzi termasuk ke dalam investasi bodong yang pastinya juga akan merugikan. Berikut sejumlah ciri yang harus diketahui berkaitan dengan skema tersebut.
Adanya Bagi Hasil yang Tidak Masuk Akal
Pernah melihat sebuah perusahaan menawarkan bagi hasil investasi dengan jumlah yang tidak masuk akal? Jika ya, maka sebaiknya jangan langsung tertarik begitu saja. Sebab kemungkinan besar mereka adalah perusahaan yang menerapkan skema ponzi tersebut.
Bahkan mereka akan mengimingi Anda dengan keuntungan cukup besar hanya dalam waktu singkat serta tidak sesuai dengan kinerja di pasar investasi. Padahal sebenarnya pelaku memanfaatkan uang dari investor baru yang diberikan kepada investor lama.
Kondisi tersebut akan memberikan ilusi bahwa investasi yang ditawarkan oleh pihak pelaku sangat menguntungkan. Padahal di dalamnya tidak terdapat aktivitas investasi sama sekali.
Penarikan Dana yang Terbatas
Ciri lainnya yang perlu Anda waspadai adalah ketika adanya pembatasan dalam penarikan dana. Sebab para pelaku biasanya akan menerapkan batasan proses penarikan dana yang bisa dilakukan oleh investor.
Untuk mengelabuhi tindakan curang itu, mereka biasanya akan berasalan bahwa dana itu telah diinvestasikan di dalam sebuah proyek. Selain itu, dana juga akan segera cair sehingga Anda bisa langsung mengambilnya.
Kegiatan Investasi Tidak Jelas
Dengan keuntungan menggiurkan yang ditawarkan, seseorang mudah tergiur tanpa perlu mengetahui kegiatan investasi di dalamnya terlebih dahulu. Padahal kalau dilihat lebih jeli tidak terdapat kegiatan disana.
Bahkan mereka terkesan tidak mempunyai rencana investasi jelas atau tidak mampu memberikan informasi transparan. Mereka biasanya hanya akan mengandalkan adanya arus uang masuk agar kegiatannya tetap berjalan.
Investasi Tidak Dipengaruhi oleh Kondisi Ekonomi
Biasanya setiap instrumen investasi termasuk saham akan memberikan hasil berdasarkan dengan kondisi ekonomi yang tengah terjadi. Jika ternyata kondisi ekonomi sedang baik, maka akan membuat hasil imbalnya juga akan meningkat, tetapi di dalam ponzi hasilnya tidak konsisten dan tidak dipengaruhi oleh kondisi ekonomi.
Strategi Investasi Rahasia
Jika Anda menemukan sebuah pihak investasi yang merahasiakan strategi investasi mereka, maka sebaiknya harus segera pergi. Terlebih lagi kalau informasinya dijelaskan dengan rumit dan sulit dimengerti oleh para investor.
Sulit Melihat Dokumen Investasi
Bukan hanya diberikan kesulitan di dalam proses penarikan dana saja, tetapi nantinya Anda juga akan kesulitan di dalam menarik dokumen investasi. Itu kemungkinan besar juga disebabkan karena memang tidak terdapat dokumen dalam investasi.
Hanya Fokus Merekrut Anggota Baru
Ciri terakhir dari skema ponzi adalah para anggota hanya mempunyai fokus untuk mencari anggota baru dibandingkan menghasilkan keuntungan. Nantinya mereka akan menggunakan jaringan pemasaran agar orang bersedia bergabung didalamnya.
Cara Menghindari Skema Ponzi
Sudah ada banyak aplikasi ponzi terbaru di Indonesia yang perlu dihindari, meskipun begitu tidak sedikit orang kesulitan untuk menghindari. Sebenarnya untuk mengetahui apakah suatu pihak menerapkan skema ponzi atau tidak sangat mudah, Anda hanya perlu memahami sejumlah cara berikut ini.
- Pastikan mengetahui bagaimana cara kerja di dalam skema tersebut. Untuk cara kerjanya sendiri, Anda dapat membaca ciri yang sudah kami sampaikan terutama mereka dengan tawarkan keuntungan tidak realistik
- Pastikan cek izin sekaligus legalitas mereka apakah sudah terdaftar di OJK atau tidak
- Waspadai apabila mereka menjanjikan pengembalian di luar nalar dan pastikan selalu melakukan pengecekan lebih mendalam.
Berinvestasi menjadi salah satu kegiatan yang semakin banyak diminati oleh masyarakat untuk mempersiapkan dana di masa depan. Tetapi hati hati sebelum memutuskan untuk berinvestasi, karena bisa jadi justru terlibat dalam sistem ponzi.
Jika sudah terlibat di dalam sistem ini ternyata akan mengakibatkan sejumlah kerugian terutama terkait finansial. Pastikan juga memahami bagaimana ciri investasi bodong skema ponzi agar tidak sampai terjerumus ke dalamnya.